Fight - Fighting - Fighter: Pengertian, Frasa Umum dan Idiomnya

Daftar Isi

artinya fight, fighting, fighter
Terdapat beberapa kata dalam bahasa Inggris yang menjelaskan terjadinya sebuah pertengkaran, perkelahian, atau pergumulan. Kata fight adalah yang paling umum digunakan dalam percakapan sehari-hari dibandingkan dengan kata-kata lainnya seperti clash atau brawl.

Tidak hanya diartikan sebagai benturan fisik atau perkelahian saja, fight juga digunakan untuk menjelaskan suatu perjuangan non-fisik (mencari nafkah untuk keluarga, melawan penyakit) sampai adu argumentasi.

Fight bisa berfungsi sebagai kata kerja (verb), kata benda (noun) namun tidak bisa sebagai kata keterangan (adverb). Artinya tidak mungkin kamu menemukan kata ‘fightly’ atau ‘fightingly’ dalam sebuah artikel bahasa Inggris atau dalam percakapan keseharian. Karena kata ‘fightly’ dan ‘fightingly’ sudah pasti tentu menyalahi tata Grammar dalam bahasa Inggris.

Sebagai kata kerja, fight merupakan bentuk tidak teratur (irregular verb) yang mengalami perubahan bentuk pada bentuk past (V2) dan perfect (V3). Berikut perubahan bentuknya:

fight (V1), fought (V2), fought (V3), fights (V1), fighting (continuous)

Berfungsi sebagai kata benda, maka the fight atau the fighting artinya adalah perkelahian atau pergelutan secara fisik. 

Untuk kata benda orang, fight berubah menjad fighter yang artinya adalah pejuang atau petarung.

Fighter bisa bermakna petarung fisik maupun pejuang non-fisik (melawan penyakit, memperjuangkan hak dan keadilan).  

Kalimat idiom atau ungkapan mengandung kata fight juga umum digunakan sehari-hari. 

Salah satu idiom yang paling sering digunakan adalah fight like cats and dogs atau fight tooth and nail atau fight shy of.  Apa artinya? lihat penjelasannya di bawah artikel ini berikut beberapa idiom lainnya.

Fight sebagai kata benda

Fight dikategorikan sebagai kata benda berarti: 

1. Perkelahian, pertengkaran, pertarungan

- To be involved in a fight (terlibat dalam perkelahian)

- To get into a fight (terlibat dalam perkelahian)

- There’s a lot of fight left in her still (dia masih belum mau mengalah)

- He and his team had a fight (ia bertengkar dengan timnya)

- There was a fight at the coffee shop (terjadi perkelahian di kedai kopi itu)

2. Memperjuangkan sesuatu, berjuang

- They are carrying on a strong fight against their fraudulent company (mereka melakukan perlawanan keras terhadap perusahaan mereka yang curang)     

3. Dalam istilah olahraga berarti: pertandingan tinju

- The fight will begin at 9.00 A.M (pertandingan tinju akan dimulai pada pukul 9 pagi)

Fight sebagai kata kerja

Fight dikategorikan sebagai kata kerja transitif berarti:

1. Berjuang melawan

- To fight disease and poverty (berjuang melawan penyakit dan kemiskinan)

2. Memerangi, mengalahkan

- To fight her fear of heights (memerangi rasa takutnya akan ketinggian)

- To fight his fear of the dark (memerangi/ melawan ketakutannya terhadap kegelapan)

3. Memperjuangkan

- To fight a lawsuit up to the Supreme Court (memperjuangkan perkara sampai ke Mahkamah Agung)

4. Meninju, beradu tinju dengan

- Smith fought John (Smith beradu tinju melawan John)

5. Berkelahi dengan

- He fought with a burglar who broke into his house (dia berkelahi dengan pencuri yang masuk ke rumahnya)

Fight dikategorikan sebagai kata kerja intransitif berarti:

1. Berjuang

- to  fight to uphold his principles (berjuang mempertahankan pendiriannya)  

2. Dalam istilah olahraga berarti: bertinju 

- He fights every Sunday morning (ia bertinju setiap Minggu pagi)

3. Berkelahi   

- Why are you fighting? (mengapa kalian berkelahi?)  

- Don’t fight! (jangan berkelahi!) 

Fighting

Fighting dikategorikan sebagai kata benda (noun) yang artinya adalah: perkelahian, pergelutan, pergumulan

- Fighting is not permitted at school (dilarang berkelahi di sekolah)

Fighting dikategorikan sebagai kata sifat (adjective) artinya adalah: berjuangbertarung, petarung

- Fighting chance (kesempatan/ peluang bertarung)

- He has a fighting chance to win the election (ia mendapat kesempatan bertarung untuk memenangkan pemilihan)

- A fighting cock (ayam aduan/ sabungan)

Fighting men (pasukan petarung)

Fighting ship (kapal tempur/ perang)

Fighter

Fighter dikategorikan sebagai kata benda (noun) artinya adalah: 

1. pejuang, petarung

- His reputation as a fearless fighter is well-known in his region (reputasinya sebagai petarung yang tak kenal takut sudah terkenal di wilayahnya)

- Our young brother has been in and out of the hospital with his medical issues, but he is a fighter (adik laki-laki kami keluar masuk rumah sakit karena masalah kesehatannya, tapi dia adalah seorang pejuang)

2. Dalam istilah olahraga berarti: petinju

3. Dalam istilah penerbangan berarti: pesawat tempur

- Fighter bomber (pesawat tempur pembom)

Fighter pilot (pilot pesawat tempur)

Frasa umum mengandung kata fight

Ternyata mengadu ayam tidak hanya ada di negeri kita saja. Mengadu ayam juga ada di negara barat sana, dan mungkin sudah menjadi kegemaran banyak orang di daratan manapun di dunia ini sejak berabad silam. Terbukti dengan adanya frasa bersifat umum to fight cocks  dan fighting cocks. Apa artinya? Simak bahasannya di bawah ini.

Berikut adalah frasa umum mengandung kata fight yang juga patut diketahui, yaitu:

1. To put up a good fight (berjuang dengan gigih)

2. To show fight (siap untuk berkelahi, bersedia untuk berjuang, memperlihatkan semangat untuk berjuang)    

3. To fight a fire (berjuang memadamkan api) 

4. To fight cocks (mengadu ayam)

5. To fight against (bertarung melawan, berjuang melawan, memberantas melawan penyakit)

- People fought against their king (rakyat berjuang/ berperang melawan raja mereka)

- He fought his cancer disease for almost two years (dia berjuang melawan penyakit kankernya selama hampir dua tahun)

6. To fight back (melawan balik, memberi perlawanan)

7. To fight back the tears (menahan air mata)

8. To fight for (memperjuangkan)

- To fight for his rights (memperjuangkan hak-haknya)

9. To fight off (menghindari, mengusir, menyingkirkan)

- To fight off a wild bear (mengusir beruang liar)

- To fight off the debt collector (menghindari penagih hutang)

10. To fight to the death (pertarungan mati-matian, perkelahian sampai mati)

- Approaching the rebels into the forest was tantamount to fight to the death (mendekati pemberontak ke dalam hutan sama saja dengan pertarungan mati-matian)

11. To fight over (memperebutkan)

- To fight over a girl (memperebutkan gadis)

- To fight over a land (memperebutkan tanah)

- They fought over their parents’ house (mereka memperebutkan rumah orang tuanya)

12. Fight song (lagu khusus yang dinyanyikan oleh tim olahraga dan pendukungnya untuk menyemangati tim, lagu khusus yang dinyanyikan oleh kelompok tentara untuk menyemangati diri mereka sendiri agar bertempur dengan gagah berani)

- After the games, they sang the school fight song, California Man (setelah pertandingan selesai, mereka menyanyikan lagu pertarungan sekolah, California Man)

Idiom mengandung kata fight

Berikut ini adalah idiom atau ungkapan mengandung kata fight:

1. Fight a losing battle (berusaha keras melakukan sesuatu ketika tidak ada kemungkinan akan berhasil)

2. Fight like cats and dogs (selalu bertengkar setiap saat)

- As little kids we used to fight like cats and dogs (sebagai anak-anak, kami biasa berkelahi seperti kucing dan anjing)

3. Fight shy of (mencoba menghindari sesuatu)

- Before this learning, I always fought shy of politics (sebelum pembelajaran ini, saya selalu berjuang untuk menghindari politik)

4. Fight your corner (mempertahankan sesuatu yang kamu yakini dengan berdebat)

- You'll have to fight your corner if you want your project extended (Anda harus berjuang keras jika ingin proyek Anda diperpanjang)

5. Fight tooth and nail (berusaha sangat keras untuk mendapatkan sesuatu yang Anda inginkan/ berjuang sekuat tenaga)

- We fought tooth and nail to get our plan approved (kami berjuang mati-matian agar rencana kami disetujui)

6. To fight it out (berkelahi/ berjuang habis-habisan, berjuang memperebutkan sesuatu)

- There's only one chance for scholarship, so you'll have to fight it out between you (hanya ada satu kesempatan untuk mendapatkan beasiswa, jadi kalian harus berjuang habis-habisan)

7. He who fights and runs away, lives to fight another day (meninggalkan situasi sulit adalah keputusan yang baik dan dapat diterima)

8. Fight to the bitter end (berjuang sampai akhir/ mati)

- The soldiers fought to the bitter end and finally died as heroes (para prajurit berjuang sampai akhir dan akhirnya mati sebagai pahlawan)

9. To fight fire with fire (melawan dengan alat atau senjata yang sama dengan lawannya, melawan senjata dengan senjata, melawan/ menundukkan api dengan api)

Artikelnya berikutnya adalah membandingkan kata fight dengan 6 sinonimnya

Posting Komentar