Pengertian Date dan 30 Frasa yang Mengandung Kata Date

Daftar Isi

Pengertian Date dan 30 Frasa yang Mengandung Kata Date


Date adalah kata benda (noun) 
yang berarti tanggal, janji, kencan, 
pacar, teman gadis, buah kurma
Contoh kalimatnya adalah:

- What is the date today? = Tanggal berapa hari ini?

- What was the date that day? = Tanggal berapa hari itu?

- What is your date of birth? = Berapa tanggal lahirmu?

- I have a date with Ricky tomorrow night = Aku ada janji/ kencan dengan Ricky besok malam

- Who is your date this evening? =Siapa teman gadismu/ kencanmu nanti malam?

- They have set a date for the wedding = Mereka telah menetapkan tanggal untuk pernikahan

- This church is the largest of its date = Gereja ini adalah yang terbesar pada masanya

- These dates come from Qatar = Kurma ini berasal dari Qatar


Sebagai kata kerja (verb)
date berarti membubuhi/ memberi tanggal, 
berkencan, berpacaran
Contoh kalimatnya:

- He dated the letter September 11th = Ia membubuhi tanggal 11 September pada suratnya

- They have been dating for three months = Mereka sudah berkencan/ berpacaran selama tiga bulan

- This farm dates back to the 17th century = Tanah pertanian ini (sudah diusahakan) sejak abad 17

- This unique jewelry dating back to the 1800s = Perhiasan unik ini berasal dari tahun 1800-an

- Please, sign and date the document = Tolong, tanda tangani dan beri tanggal dokumen ini

- They date the painting to 1880 = Mereka memberi tanggal pada lukisan itu tahun 1880

- Your letter was not dated = Surat anda tidak bertanggal (tidak ada tanggalnya)

- If you two date, I will support you = Jika kalian berdua berpacaran, aku akan mendukung kalian


Dated adalah kata sifat (adjective) yang 
artinya adalah tidak berlaku (lagi)
Contoh kalimatnya:

- This information is dated = Informasi ini sudah tidak berlaku lagi

- This voucher is dated = Voucher ini tidak berlaku lagi


Dating adalah kata benda (noun) 
yang artinya adalah berkencan, 
berpacaran, penentuan tanggal
Contoh kalimatnya:

- The dating of inscriptions is not easy = Penentuan tanggal pada prasasti-prasasti/ batu peringatan tidaklah mudah


Berikut ini adalah 30 frasa yang mengandung kata date berikut Artinya

- Wishlist date = wishlist (= daftar keinginan) date (= pacar), maka wishlist date adalah daftar keinginan yang kamu bersama pacar/ pasangan ingin dapatkan atau lakukan bersama

- Expiration date = Tanggal kadaluwarsa, tanggal berakhir

- Expiry date = Tanggal kadaluwarsa, habis waktu, waktu berakhir

- Double date = Kencan ganda, artinya apabila kamu dan pasanganmu mengajak teman kamu dan pasangannya kencan bareng jadi berempat

- Down to date = Sampai sekarang

- To date = Sampai saat ini, hingga kini, sampai sekarang ini

Contoh kalimatnya:
Nine volumes have been published to date = Sudah sembilan jilid diterbitkan sampai saat ini

- Out of date = Tidak berlaku lagi, model lama sudah ketinggalam jaman

- Date back to = Mundur ke tanggal di masa lampau

- Blind date = Kencan/ pertemuan romantis dua orang yang keduanya belum pernah bertemu atau kenal sebelumnya    

- At a later/ future date = Di kemudian hari/ di masa yang akan datang

- Due date = Tanggal jatuh tempo

- The international date line = Garis penanggalan internasional

- Rain date = Tanggal alternatif untuk suatu acara jika cuaca buruk

- Sell-by date = Tanggal yang tercetak pada suatu produk seperti makanan yang setelahnya tidak boleh dijual (menurut dictionary.cambridge. org)

- Set a date = Menentukan/ menetapkan tanggal

- Dinner date = Kencan makan malam

- Heavy date = Kencan/ pertemuan yang direncanakan antara dua orang yang sangat tertarik satu sama lain

- Date line = Garis penanggalan

- Drop-dead date = Tanggal penetapan di mana sesuatu yang penting harus diselesaikan

- Effective date = Merupakan istilah keuangan dan hukum yang berarti tanggal mulai berlakunya suatu perjanjian, atau ketika sesuatu dicatat sebagai diperjual-belikan

- Up-to-date = Terkini, terbaru

- Out-of-date = Kuno, tak terpakai lagi, tak berlaku lagi, ketinggalan jaman

- Target date = Tanggal sasaran, tanggal ancer ancer

- Particular date = Tanggal tertentu

- Certain date = Tanggal tertentu

- Current date = Tanggal sekarang, tanggal saat ini

- Settlement date = Tanggal pelunasan, tanggal penyelesaian (suatu hal/ kasus)

- Air date = Tanggal tayang, tanggal siar

- Official date = Tanggal resmi

- Release date = Tanggal rilis, tanggal peluncuran (film, lagu, produk)

Baca juga: Pengertian look dan 21 frasa yang mengandung kata look

Posting Komentar